4. Menghafal Asmaul Husna – Seri Amalan Yang Mengantarkan Masuk Surga

Elfatica.com – Setelah kita membahas tiga amalan yang jika dilakukan secara rutin maka akan membawa kita kepada Surga Allah SWT, maka pada artikel ini saatnya kita meneruskannya dengan membahas bagian keempat yaitu menghafal Asmaul husna.

Apakah Itu Asmaul Husna?

Nah bagi Anda yang belum atau tidak mengetahui apakah yang dimaksud dengan Asmaul Husna, maka akan kit aulas pengertiannya terlebih dahulu dan apa saja Asmaul Husna itu, sebelum kita memasuki dalil-dalil yang menyebutkan bahwa menghafal Asmaul Husna akan mengantarkan kita ke dalam Surga-Nya.

Asmaul Husna adalah nama-nama Allah SWT yang terbaik dan agung. Kata Asmaul Husna berasal dari bahasa arab yang merupakan gabungan dari dua kata yaitu al-Asma’ dan al-Husna. Al- Asma’ adalah ben

asmaul husna
asmaul husna

tuk jama’ dari ismun yang berarti nama. Sedangkan al-Husna adalah bentuk mashdar dari al-Ahsan yang berarti baik, bagus.

Jumlah dari Asmaul Husna adalah 99 nama, dan Asmaul Husna merujuk kepada nama-nama, sebutan, gelar, sekaligus sifat-sifat Allah SWT yang indah dan baik.

Istilah Asmaul Husna juga dikemukakan oleh Allah SWT dalam Surat Thaha:8 yang artinya: “Dialah Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia. Dia mempunyai asmaa’ul husna (nama-nama yang baik)” (Q.S. Thaha:8).

Allah SWT juga berfirman dalam Surat Al-Baqara:31 dan Al-Ar’raaf:130, sebagai berikut: “Milik Allahlah nama-nama yang indah, dan mohonlah kepada-Nya dengan menyebut nama-nama tersebut” (Al-A’raaf:180).

“Dia telah mengajari Adam seluruh nama” (Q.S Al-Baqarah:31).

99 Asmaul Husna Beserta Artinya

Untuk lebih jelasnya dengan Asmaul Husna, berikut adalah 99 asmaul husna beserta artinya dalam Bahasa Indonesia:

No

Asmaul Husna Latin

Asmaul Husna Arab

Artinya

1Ar RahmanالرحمنYang Maha Pengasih
2Ar RahiimالرحيمYang Maha Penyayang
3Al MalikالملكYang Maha Merajai
4Al QuddusالقدوسYang Maha Suci
5As SalaamالسلامYang Maha Memberi Kesejahteraan
6Al Mu`minالمؤمنYang Maha Memberi Keamanan
7Al MuhaiminالمهيمنYang Maha Mengatur
8Al AzizالعزيزYang Maha Perkasa
9Al JabbarالجبارYang Memiliki Mutlak Kegagahan
10Al MutakabbirالمتكبرYang Maha Megah
11Al KhaliqالخالقYang Maha Pencipta
12Al BaariالبارئYang Maha Melepaskan
13Al MushawwirالمصورYang Maha Membentuk Rupa
14Al GhaffaarالغفارYang Maha Pengampun
15Al QahhaarالقهارYang Maha Memaksa
16Al WahhaabالوهابYang Maha Pemberi Karunia
17Ar RazzaaqالرزاقYang Maha Pemberi Rezeki
18Al FattaahالفتاحYang Maha Pembuka Rahmat
19Al `AliimالعليمYang Maha Mengetahui
20Al QaabidhالقابضYang Maha Menyempitkan
21Al BaasithالباسطYang Maha Melapangkan
22Al KhaafidhالخافضYang Maha Merendahkan
23Ar RaafiالرافعYang Maha Meninggikan
24Al Mu`izzالمعزYang Maha Memuliakan
25Al MudzilالمذلYang Maha Menghinakan
26Al SamiiالسميعYang Maha Mendengar
27Al BashiirالبصيرYang Maha Melihat
28Al HakamالحكمYang Maha Menetapkan
29Al `AdlالعدلYang Maha Adil
30Al LathiifاللطيفYang Maha Lembut
31Al KhabiirالخبيرYang Maha Mengenal
32Al HaliimالحليمYang Maha Penyantun
33Al `AzhiimالعظيمYang Maha Agung
34Al GhafuurالغفورYang Maha Memberi Pengampunan
35As SyakuurالشكورYang Maha Pembalas Budi
36Al `AliyالعلىYang Maha Tinggi
37Al KabiirالكبيرYang Maha Besar
38Al HafizhالحفيظYang Maha Memelihara
39Al MuqiitالمقيتYang Maha Pemberi Kecukupan
40Al HasiibالحسيبYang Maha Membuat Perhitungan
41Al JaliilالجليلYang Maha Luhur
42Al KariimالكريمYang Maha Pemurah
43Ar RaqiibالرقيبYang Maha Mengawasi
44Al MujiibالمجيبYang Maha Mengabulkan
45Al WaasiالواسعYang Maha Luas
46Al HakiimالحكيمYang Maha Maka Bijaksana
47Al WaduudالودودYang Maha Mengasihi
48Al MajiidالمجيدYang Maha Mulia
49Al Baa`itsالباعثYang Maha Membangkitkan
50As SyahiidالشهيدYang Maha Menyaksikan
51Al HaqqالحقYang Maha Benar
52Al WakiilالوكيلYang Maha Memelihara
53Al QawiyyuالقوىYang Maha Kuat
54Al MatiinالمتينYang Maha Kokoh
55Al WaliyyالولىYang Maha Melindungi
56Al HamiidالحميدYang Maha Terpuji
57Al MuhshiiالمحصىYang Maha Menghitung
58Al MubdiالمبدئYang Maha Memulai
59Al Mu`iidالمعيدYang Maha Mengembalikan Kehidupan
60Al MuhyiiالمحيىYang Maha Menghidupkan
61Al MumiituالمميتYang Maha Mematikan
62Al HayyuالحيYang Maha Hidup
63Al QayyuumالقيومYang Maha Mandiri
64Al WaajidالواجدYang Maha Penemu
65Al MaajidالماجدYang Maha Mulia
66Al WahidالواحدYang Maha Tunggal
67Al AhadالاحدYang Maha Esa
68As ShamadالصمدYang Maha Dibutuhkan
69Al QaadirالقادرYang Maha Menentukan
70Al MuqtadirالمقتدرYang Maha Berkuasa
71Al MuqaddimالمقدمYang Maha Mendahulukan
72Al Mu`akkhirالمؤخرYang Maha Mengakhirkan
73Al AwwalالأولYang Maha Awal
74Al AakhirالأخرYang Maha Akhir
75Az ZhaahirالظاهرYang Maha Nyata
76Al BaathinالباطنYang Maha Ghaib
77Al WaaliالواليYang Maha Memerintah
78Al Muta`aaliiالمتعاليYang Maha Tinggi
79Al BarruالبرYang Maha Penderma
80At TawwaabالتوابYang Maha Penerima Tobat
81Al MuntaqimالمنتقمYang Maha Pemberi Balasan
82Al AfuwwالعفوYang Maha Pemaaf
83Ar Ra`uufالرؤوفYang Maha Pengasuh
84Malikul Mulkمالك الملكYang Maha Penguasa Kerajaan
85Dzul Jalaali Wal Ikraamذو الجلال و الإكرامYang Maha Pemilik Kebesaran dan Kemuliaan
86Al MuqsithالمقسطYang Maha Pemberi Keadilan
87Al Jamii`الجامعYang Maha Mengumpulkan
88Al GhaniyyالغنىYang Maha Kaya
89Al MughniiالمغنىYang Maha Pemberi Kekayaan
90Al MaaniالمانعYang Maha Mencegah
91Ad DhaarالضارYang Maha Penimpa Kemudharatan
92An NafiiالنافعYang Maha Memberi Manfaat
93An NuurالنورYang Maha Bercahaya
94Al HaadiiالهادئYang Maha Pemberi Petunjuk
95Al Badii’البديعYang Maha Pencipta
96Al BaaqiiالباقيYang Maha Kekal
97Al WaaritsالوارثYang Maha Pewaris
98Ar RasyiidالرشيدYang Maha Pandai
99As ShabuurالصبورYang Maha Sabar

Tabel diatas adalah daftar 99 Asmaul Husna atau nama-nama baik Allah yang mesti kita pahami dan juga hafalkan sebagai salah satu jalan untuk masuk ke dalam Surga.

Perintah Menghafal Asmaul Husna

Berikut ini adalah dalil-dalil yang menyatakan bahwa kita diperintahkan untuk menghafalkan Asmaul Husna sebagai salah satu jalan bagi kita untuk meraih Surga.

Dari Abu Hurairah, dari Nabi Muhammad SAW, beliau bersabda: “Sesungguhnya Allah SWT mempunyai Sembilan puluh Sembilan nama, yaitu serratus kurang satu. Barang siapa yang menghitungnya, niscaya ia akan masuk Surga.” (HR. Bukhari pada Shahihul Bukhari V/354, no. 7236 dan XI/214, no. 6410), serta dalam kitab At-Tauhid no. 7392, dan Shahih Muslim IV 2062, no. 2677.

Dalam riwayat al-Bukhari yang lain disebutkan sebagai “tidaklah seseorang menghafalnya”. Sementara itu, di dalam riwayat Imam Muslim disebutkan dengan redaksi “barangsiapa menghafalnya”.

Imam Ibnu Hajar berkata: “Al-Khatabi mengatakan bahwa kata al-ihsa yang berarti ‘menghitung’, dalam kalimat seperti ini mempunyai beberapa alternative makna sebagaimana berikut:

1. Menghitung dan menyebutnya dari awal sampai dengan akhir. Maksudnya, tidaklah cukup hanya dengan sebagiannya, akan tetapi seseorang berdoa kepada Allah dan memuji-Nya dengan semua nama tersebut, sehingga semua yang dijanjikan melalui Asmaul Husna tersebut akan melahirkan balasan Surga.

2. Yang dimaksud dengan ‘menghitung’ di sini adalah kemampuan, seperti yang disebitkan dalam firman-firman Allah SWT, dimana Allah menyebutkan: “Allah mengetahui bahwa sekali-kali kamu tidak akan mampu menentukan batas-batas waktu itu.” (QS. Al-Muzzamil (73): 20.

Juga, seperti disebutkan dalam hadits Nabi SAW: “Beristiqamahnlah kalian, dan kalian tidak akan mampu melakukannya…”

Yakni, kalian tidak akan pernah mampu mencapai hakikat istiqamah tersebut. Dengan demikian, makna dari hadits tersebut adalah siapa saja yang sanggupmenunaikan hak-hak Asmaul Husna (nama-nama Allah yang baik) tersebut, serta mengamalkan segala sesuatu yang menjadi konsekuensinya, yaitu dengan menghayati maknanya, lalu menuntut dirinya untuk melaksanakan berbagai kewajiban yang terdapat di balik nama-nama tersebut.
Apabila ia berkata ar-Razzaq makai a harus yakin dengan rizki (yaitu ia berasal dari Allah). Demikian pula dengan nama-nama lainnya.

3. Maksud dari kata ihsa adalah memahami makna-maknanya secara menyeluruh. Kata ini diambil dari suatu istilah dalam Bahasa Arab: fulan dzu hashah, yang artinya adalah fulan mempunyai pemahaman dan pengetahuan.

Demikianlah sahabat Elfatica, salah satu jalan yang akan membawa kita untuk masuk ke dalam Surga yaitu dengan menghafalkan nama-nama Allah yang baik atau disebut juga dengan Asmaul Husna. Hal ini seperti tertulis di dalam kitab Fathul Bari (XI/225). Semoga kita termasuk orang-orang yang dimudahkan Allah SWt dalam berbuat kebaikan dan ketaatan, salah satunya dengan menghafalkan Asmaul Husna.

Disarikan dari: 62 Amalan Pembuka Pintu Surga oleh Abdullah bin Ali al-Ju’aitsin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!