Shalat Dua Rakaat setelah Wudhu

ilustrasi muslimah sedang sholat
ilustrasi muslimah sedang sholat

Elfatica.com – Disyariatkan untuk seorang muslim mengerjakan shalat dua rakaat setelah selesai berwudhu. Terdapat riwayat yang shahih menjelaskan besarnya keutamaan serta kebaikan dalam shalat tersebut, dengan syarat seseorang menghadapkan hati dan wajahnya karena Allah.

ilustrasi muslimah sedang sholat
ilustrasi muslimah sedang sholat. image credits: istockphoto

Dari Uqbah bin Amir, dia menuturkan: “Kami pernah ditugaskan untuk menggembalakan unta. Saat tiba giliranku, aku mengistirahatkan gembalaanku. Ketika itu, aku melihat Rasulullah saw berdiri tengah berbicara dengan orang-orang. Aku pun mendengar sebagian dari perkataan beliau:

“Tidaklah seorang muslim berwudhu dengan sebaik-baiknya kemudian dia shalat dua rakaat dengan menghadirkan hati dan menghadapkan wajahnya (karena Allah), melainkan dia akan masuk Surga.”

Dia melanjutkan: “Lalu aku katakan: ‘Ini benar-benar sangat baik.’ Tiba-tiba seseorang berkata di hadapanku: ‘Yang sebelumnya bahkan lebih baik lagi.’ Maka, aku pun menoleh (kepadanya), dan ternyata orang itu adalah Umar. Umar melanjutkan (Rasulullah bersabda): “Tidaklah salah seorang di antara kalian berwudhu dan menyempurnakan wudhunya, kemudian mengucapkan: Asyahadu an laa ilaa ha illallaahu wa anna muhammadan ‘abduhu wa rosuuluh, melainkan akan dibukakan baginya delapan pintu Surga. Ia bisa masuk lewat pintu mana saja yang ia kehendaki.” HR Muslim.

.

*sumber: Meneladani Shalat-shalat Sunnah Rasulullah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!