Sale!

1 Set Seri 3 Kota Suci

Rp185.000

Penulis:Fadila Hanum
Kategori:Buku
Tema:Siroh/Sejarah
Segmentasi:Anak
Cover:Hard cover
Panjang Produk:20 cm
Lebar Produk:21 cm
Berat Produk:2 kg

Description

Paket ensiklopedi serial tiga kota suci ini memberikan gambaran yang menarik untuk anak-anak mengenai tiga kota suci umat Islam. Satu set terdiri dari 3 judul buku yakni; kota Mekah, kota Baitul Maqdis, dan kota Madinah.

 

Kota Mekah adalah salah satu dari tiga kota suci yang Allah berkahi. Kota kelahiran Nabi Muhammad saw. ini menjadi tempat bersejarah berkembangnya agama Islam pertama kali. Seri Tiga Kota Suci: Mekah ini akan mengajak kamu berkenalan dengan benda dan tempat bersejarah yang ada di Mekah.

Kota Baitul Maqdis atau Al-Quds atau Yerussalem adalah salah satu dari tiga kota suci yang Allah berkahi. Kota para nabi ini menjadi tempat bersejarah berkembangnya agama Islam keluar Jazirah Arab. Seri Tiga Kota Suci: Baitul Maqdis ini akan mengajak kamu berkenalan dengan benda dan tempat bersejarah yang di Baitul Maqdis.

Kota Madinah adalah salah satu dari tiga kota suci yang Allah berkahi. Kota tempat hijrah Nabi Muhammad saw. ini menjadi tempat bersejarah berkembang dengan pesatnya agama Islam. Seri Tiga Kota Suci: Madinah ini akan mengajak kamu berkenalan dengan benda dan tempat bersejarah yang ada di Madinah.

Selain ceritanya yang menarik dan bermanfaat untuk diketahui anak, buku ini juga menyajikan ilustrasi ‘hidup’ dan penuh warna. Mengapa dikatakan ilustrasi ‘hidup’? Ya, ilustrasi/gambar berwarna pada buku ini seolah nyata dan benar-benar mencerminkan apa yang dikisahkan. Ilustrasi berwarna dalam buku ini sangat mendukung imajinasi anak sehingga kisahnya pun menarik untuk disimak sampai selesai. Ayah dan Bunda juga bisa membantu si Kecil untuk mendongengkan cerita ini. Tentunya, bisa sekaligus membekali nasihat ataupun edukasi pada anak.

Gaya penulisan di buku ini sangat cocok untuk anak-anak, kalimatnya pendek, dan bahasa yang digunakan mudah dicerna anak. Selain itu, Fadila Hanum juga mengemas gaya berceritanya dengan sangat komunikatif. Pada kalimat akhir setiap kisahnya, Penulis selalu menuturkan kalimat bernada ajakan kepada pembaca (anak-anak).

Misalnya ketika membahas tentang Sumur Zam-Zam, ada kalimat ajakan seperti ini: “Anak Saleh, pasti kamu pernah meminumku (air zam-zam), bukan? Kutunggu suatu hari, kamu meminumku langsung di Masjidil Haram. Kutunggu ya!” Kalimat seperti ini membuat anak atau orang tua yang membacakannya, jadi rindu datang ke Kota Mekah untuk umroh atau ibadah haji. MasyaAllah. Jadi, anak juga tidak hanya diberi tahu tentang sucinya Kota Mekah, tapi juga mengajaknya untuk beribadah ke sana.

Reviews

There are no reviews yet.

Be the first to review “1 Set Seri 3 Kota Suci”

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!